Kapolres Binjai Himbau Aktualisasikan Keteladanan Akhlak Kepemimpinan Nabi Muhammad SAW

ATENSINEWS.COM – Keluarga Besar Polres Binjai memperingati Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 12 Robiul Awal 1444 H/2022 M bertempat di Mesjid Al’ Ikhlas Polres Binjai jalan Sultan Hasanuddin No.1 Binjai, Kamis 03/11/2022.

Dalam sambutannya, Kapolres Binjai AKBP FERIO SANO GINTING, S.I.K, M.H., mengatakan, peringatan Maulid Nabi merupakan upaya untuk mengenang dan memahami tentang kisah perjalanan hidup seorang hamba Allah yang suci Nabi Muhammad SAW.

“Perjalanan rosul merupakan kisah monumental yang menjadi suri tauladan bagi semua ummat sampai akhir zaman,” katanya.

Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, jelas Kapolres, harus dimaknai dengan berpegang teguh terhadap ajaran agama.

“Dengan Aktualisasi Keteladanan Akhlak dan Kepemimpinan Nabi Besar Muhammad SAW Kita Wujudkan Polri Yang Presisi,” terang dia.

Diakhir sambutannya, Kapolres Binjai mengucapkan terima kasih kepada Al-Ustadz Ibnu Jarot Al Jauhari, M.Pd yang telah memberikan tudziah pada peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW 1444 tahun 2022 bagi keluarga besar Polres Binjai.

Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Polres Binjai ini juga diisi dengan pemberian tali asih kepada anak-anak yatim dari panti asuhan Assalam jalan Perwira Kelurahan Satria Kecamatan Binjai kota yang disampaikan oleh Kapolres Binjai AKBP Ferio Sano Ginting, S.I.K., M.H., bersama Ketua Bhayangkari Cabang Binjai NY. Junika Ferio Ginting dan Waka Polres Binjai KOMPOL Deny, SH.

Kegiatan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW diikuti oleh seluruh keluarga besar Polres Binjai, berjalan dengan hikmad dan lancar.